CARI

Daftar Unique Unit Baru dalam Game "Age of Empires II DE : Dawn of the Dukes"



Cuplikan dari game "Dawn of the Dukes" yang menampilkan faksi Bohemians. (Szaladon / forums.ageofempires.com)

"Age of Empires II" (biasa disingkat dengan nama AoE II) adalah nama dari salah satu game strategi paling populer di dunia. Pertama kali dirilis pada tahun 1999, game ini masih banyak dimainkan hingga sekarang karena game ini masih terus menerima pembaruan.

Pada tahun 2019 lalu contohnya, game AoE II dirilis ulang dengan nama "Age of Empires II : Definitive Edition" (AoE II DE). Dibandingkan dengan game AoE II, AoE II DE memiliki kualitas grafik yang lebih tajam & jumlah unit serta faksi (civilization) yang lebih banyak.

Pada pertengahan Agustus 2021 ini, pengembang game AoE II DE merilis sekuel ekspansi mini yang berjudul "Dawn of the Dukes" (DotD; Fajar Para Adipati). Sekuel ini bisa dibeli di situs game Steam & hanya bisa dimainkan jika pemain sebelumnya sudah menginstall game AoE II DE di komputernya.

Ada 2 faksi baru yang dirilis dalam game DotD, yaitu Bohemians (cikal bakal negara Republik Ceko) & Poles (Polandia). Seperti faksi-faksi AoE II yang sudah ada sebelumnya, kedua faksi baru tersebut juga memiliki unique unit / prajurit spesialnya masing-masing. Jadi dalam artikel kali ini, pihak Republik akan membahas apa saja unique unit baru tersebut beserta sumber inspirasinya di dunia nyata.



HUSSITE WAGON

Hussite Wagon (kiri) & pasukan Hussite yang sedang menembak dari dalam gerbong delmannya (kanan).

Faksi : Bohemians
Tipe : mesin perang
Dibuat di : Castle

Deskripsi (Versi Game) :

Hussite Wagon bisa dibilang sebagai tanknya Abad Pertengahan. Pasalnya unit ini berbentuk menyerupai kereta yang dilengkapi dengan meriam di berbagai sisi gerbongnya. Saat menyerang sasarannya, Hussite Wagon akan melepaskan 1 tembakan berdaya rusak besar & beberapa tembakan yang daya rusaknya jauh lebih kecil.

Kelebihan Hussite Wagon belum berhenti sampai di sana. Unit ini memiliki HP & perisai anti-proyektil yang tinggi. Sebagai akibatnya, Hussite Wagon pun amat sulit dikalahkan oleh pasukan pemanah. Pasukan jarak dekat juga bakal kewalahan saat harus bertarung melawan Hussite Wagon karena saat mereka hendak mendekati Hussite Wagon, mereka keburu tewas atau kehilangan banyak HP di tengah jalan akibat ditembaki oleh Hussite Wagon.

Hussite Wagon juga bisa difungsikan sebagai tembok berjalan. Untuk keperluan yang 1 ini, mula-mula unit milik pemain harus ditempatkan di samping Hussite Wagon. Ketika ada unit jarak jauh musuh yang menyerang unit milik pemain dari sisi sebaliknya, kekuatan serangan yang dilepaskan oleh unit musuh bakal berkurang. Pasalnya serangan milik unit musuh ada yang diserap sebagian oleh Hussite Wagon.

Hussite Wagon juga memiliki ukuran yang besar sehingga unit ini dalam jumlah besar bisa digunakan untuk menyumbat jalur-jalur sempit, misalnya seperti yang banyak ditemukan di peta permainan tipe Black Forest. Meskipun kuat, Hussite Wagon bukanlah unit yang tidak memiliki kelemahan. Unit ini lemah terhadap serangan Onager & Bombard Cannon karena kedua unit tadi memiliki bonus serangan terhadap Hussite Wagon.

Deskripsi (Versi Dunia Nyata) :

Hussite adalah gerakan keagamaan yang pertama kali muncul di Bohemia (sekarang Republik Ceko) pada abad ke-15. Gerakan ini mendapatkan namanya dari Jan Hus, pemuka agama Katolik yang tewas dibunuh oleh institusi gereja setempat akibat terlalu sering mengkritik kebijakan & gaya hidup mewah para petinggi gereja. Begitu kabar mengenai tewasnya Jan Hus beredar, para pengikut Jan Hus kemudian beramai-ramai melakukan pemberontakan sehingga meletuslah Perang Hussite.

Para anggota Hussite terkenal dengan metode berperangnya yang begitu inovatif pada masanya. Setiap kali hendak berperang, mereka akan melepaskan gerbong delman dari kudanya, lalu menata gerbong-gerbong tersebut hingga membentuk barikade layaknya tembok panjang. Kemudian dari dalam gerbong delman tersebut, pasukan Hussite yang dilengkapi dengan tombak, meriam tangan, & busur panah akan menyerang setiap prajurit musuh yang hendak menjebol barikade gerbong delman Hussite.

Di sela-sela gerbong delman tersebut, pasukan Hussite juga menyisipkan beberapa buah meriam untuk menyerang musuhnya dari jarak jauh. Karena meriam tersebut memiliki bunyi tembakan yang keras, meriam tersebut bisa membuat tentara & kuda musuh merasa panik. Hasilnya, pasukan Hussite pun berhasil mengalahkan pasukan Kekaisaran Romawi Suci kendati pasukan Hussite kalah dalam hal jumlah prajurit & persenjataan.



HOUFNICE

Houfnice (kiri) & ilustrasi prajurit Hussite yang sedang mengoperasikan meriam houfnice (kanan).

Faksi : Bohemians
Tipe : mesin perang
Dibuat di : Siege Workshop

Deskripsi (Versi Game) :

Faksi Bohemians memiliki 2 unique unit. Jika Hussite Wagon adalah unique unit yang hanya bisa dibuat di Castle, maka Houfnice adalah unique unit yang hanya bisa dibuat di Siege Workshop. Unit ini pada dasarnya adalah versi upgrade dari unit Bombard Cannon.

Secara garis besar, Houfnice memiliki taktik penggunaan yang serupa dengan Bombard Cannon biasa. Karena Houfnice memiliki jarak tembak yang amat jauh, Houfnice pun bisa digunakan untuk menyerang bangunan pertahanan milik musuh (misalnya Castle) tanpa harus khawatir bakal diserang balik oleh bangunan tadi.

Namun Houfnice juga memiliki kelebihan lain yang tidak dimiliki oleh Bombard Cannon. Houfnice memiliki radius serangan yang lebih luas sehingga Houfnice cocok digunakan untuk menggempur unit-unit musuh yang sedang berada dalam kondisi menggerombol. Houfnice juga lebih sulit dibunuh karena unit ini memiliki HP yang lebih tinggi dibandingkan Bombard Cannon.

Deskripsi (Versi Dunia Nyata) :

Sudah disinggung di bagian yang membahas soal Hussite Wagon kalau pasukan Hussite di dunia nyata memiliki kebiasaan menggunakan meriam dalam perang yang diikutinya. Meriam milik pasukan Hussite terbagi ke dalam beberapa tipe berdasarkan ukuran kaliber / diameter moncong meriamnya. Dari sekian banyak meriam yang digunakan oleh pasukan Hussite, houfnice adalah salah satu yang terbesar.

Houfnice memiliki jarak tembak mencapai 250 meter. Fungsi utama meriam ini adalah untuk menyerang pasukan musuh yang sedang menggerombol supaya formasi mereka terpecah belah, sehingga mereka sesudah menjadi lebih mudah dihabisi oleh pasukan Hussite yang lain. Di masa depan, nama "houfnice" juga menjadi sumber inspirasi untuk meriam modern "howitzer".



OBUCH

Sepasang Obuch (kiri) & senjata palu perang khas Polandia (kanan).

Faksi : Poles
Tipe : infantri
Dibuat di : Castle

Deskripsi (Versi Game) :

Obuch adalah infantri yang bersenjatakan obuch, sejenis senjata yang bentuknya menyerupai pacul atau belencong. Unit ini sepintas tidak terlihat sebagai unit yang istimewa. Pasalnya Obuch hanya memiliki HP & kekuatan serangan yang relatif rendah. Namun salah besar kalau Obuch kemudian dianggap sebagai unit yang tidak berguna.

Obuch memiliki kemampuan untuk mengurangi armor / tameng prajurit musuh di setiap serangannya. Sebagai contoh, jika unit musuh tadinya memiliki armor berjumlah 10, maka armor unit tersebut bakal berubah menjadi 0 usai diserang beberapa kali oleh Obuch. Dampaknya, unit tadi bakal menjadi lebih mudah untuk dibunuh oleh Obuch & unit lainnya. Unit yang armornya dirusak oleh Obuch bisa memulihkan kembali kekuatan armornya jika unit tersebut disembuhkan hingga nilai HP-nya penuh.

Karena Obuch memiliki statistik individu yang relatif lemah, Obuch harus selalu digunakan dalam jumlah besar sambil didukung oleh pasukan jenis lain di belakangnya. Dalam situasi perang yang ideal, pasukan Obuch akan melakukan serangan pembuka & bertarung sampai mati melawan pasukan musuh. Saat armor pasukan musuh sudah berada dalam kondisi rusak, pemain bisa mengerahkan pasukannya yang lain untuk menyerang & menghabisi sisa-sisa pasukan musuh.

Deskripsi (Versi Dunia Nyata) :

Obuch adalah senjata palu tempur yang banyak digunakan oleh kalangan bangsawan Polandia pada abad ke-16 hingga abad ke-18. Senjata ini memiliki palu di salah 1 sisinya & kait yang tajam di sisi yang lain. Karena struktur uniknya tersebut, obuch bisa digunakan untuk memukul sekaligus menusuk. Obuch cocok digunakan untuk menyerang prajurit yang mengenakan baju zirah tebal karena hantamannya yang kuat bisa menyebabkan pemakai baju zirah kehilangan keseimbangan & jadi lebih mudah diserang.

Obuch merupakan hasil modifikasi dari senjata palu tempur yang bernama nadziak. Jika nadziak memiliki kait tajam yang lurus, maka obuch memiliki kait tajam yang melengkung ke arah dalam. Obuch memiliki kait tajam berbentuk demikian supaya senjata ini tidak sampai melukai orang lain secara tidak sengaja saat dibawa ke kawasan pemukiman penduduk. Pasalnya dalam kondisi damai, obuch kerap digunakan sebagai pengganti tongkat berjalan.



WINGED HUSSAR

Sekelompok Winged Hussar (kiri) & ilustrasi prajurit hussar di dunia nyata (kanan).

Faksi : Lithuanians, Poles
Tipe : kavaleri
Dibuat di : Stable

Deskripsi (Versi Game) :

Winged Hussar adalah versi alternatif dari Hussar. Seperti halnya Hussar, Winged Hussar merupakan hasil upgrade dari unit Light Cavalry. Namun tidak seperti Hussar biasa, hanya faksi Lithuanians & Poles yang bisa membuat Winged Hussar. Kemudian jika dibandingkan dengan Hussar, Winged Hussar memiliki jumlah HP & kekuatan serangan yang lebih baik.

Winged Hussar pada dasarnya memiliki taktik penggunaan yang serupa dengan Hussar biasa. Karena unit ini hanya memerlukan sumber daya Food & tidak memerlukan sumber daya Gold, Hussar bisa digunakan sebagai pasukan berkuda utama jika pemain sedang tidak memiliki persediaan Gold yang cukup. Dan karena Winged Hussar memiliki jarak pandang yang jauh & ketahanan tinggi terhadap serangan Monk, Winged Hussar juga cocok digunakan untuk membuka bagian gelap pada peta & membunuh Monk milik musuh.

Lithuanians & Poles memiliki Winged Hussar yang berbeda 1 sama lain. Winged Hussar milik Lithuanians memiliki kekuatan serangan yang lebih lemah dibandingkan faksi Poles karena Lithuanians tidak memiliki teknologi Blast Furnace di Blacksmith. Namun Lithuanians bisa mengkompensasi hal tersebut dengan cara mengumpulkan Relic sebanyak mungkin. Pasalnya semakin banyak Relic yang dimiliki oleh pengguna faksi Lithuanians, maka kekuatan serangan Winged Hussar miliknya juga bakal semakin meningkat.

Poles di lain pihak memiliki Winged Hussar yang lebih cocok dalam pertarungan skala besar. Pasalnya jika pengguna faksi Poles sudah mengaktifkan teknologi Lechitic Legacy, Winged Hussar milik pemain yang bersangkutan bisa melukai banyak unit sekaligus dalam sekali serang. Bukan hanya itu, Winged Hussar milik faksi Poles juga sangat cocok digunakan untuk membunuh pasukan pemanah karena Winged Hussar memiliki gerakan yang cepat & bonus serangan tambahan saat menyerang unit bertipe pemanah.

Deskripsi (Versi Dunia Nyata) :

Hussar adalah sebutan untuk prajurit berkuda yang kerap dikategorikan sebagai kavaleri kelas ringan (light cavalry). Pasalnya tidak seperti kavaleri yang mengenakan baju zirah berat & lengkap, hussar hanya mengunakan baju zirah tipis. Dampaknya, hussar pun bisa bergerak lebih cepat dibandingkan kavaleri berat sehingga hussar kerap diandalkan untuk taktik pengintaian & mengejar pasukan musuh yang melarikan diri.

Hussar dilengkapi dengan aneka macam senjata seperti tombak, palu tempur, & pedang. Salah satu pertempuran paling terkenal yang melibatkan hussar terjadi pada tanggal 12 September 1683 di luar kota Wina, Austria. Dalam pertempuran tersebut, pasukan Polandia yang diperkuat oleh 3.000 hussar berhasil mengalahkan pasukan Ottoman yang sedang mengepung kota Wina.

Hussar juga terkenal karena mereka kadang-kadang terlihat mengenakan sayap palsu. Fungsi sayap palsu tersebut adalah untuk membuat penampilan hussar nampak semakin besar, sehingga pasukan musuh menjadi semakin takut saat melihat pasukan hussar melaju ke arah mereka.  -  © Rep. Eusosialis Tawon



REFERENSI

Age of Empires Wiki. "Hussite Wagon".
(ageofempires.fandom.com/wiki/Hussite_Wagon)

Ali, A.. "The Wagenberg: How wagons became a medieval weapon of war".
(www.medievalists.net/2019/01/wagenberg-war-wagons/)

Jasinski, A.S.. "War Hammers - Nadziak, Czekan and Obuch".
(www.jasinski.co.uk/wojna/spirals/s-hammer.htm)

McPeak, W.. "Weapons of War: the War Hammer".
(warfarehistorynetwork.com/2016/09/28/weapons-of-war-the-war-hammer/)

Swords and Armor. 2011. "Hussite Guns and Ranged Weapons".
(swordsandarmor.wordpress.com/2011/08/07/hussite-guns-and-ranged-weapons/)

(Video Game) 2021. "Age of Empires II DE : Dawn of the Dukes".
   






COBA JUGA HINGGAP KE SINI...



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.